Pernah mengalami kejadian lemari pakaian dimakan rayap dan membuat baju anda ikut rusak ? Ternyata menyimpan baju di dalam lemari juga punya trik tersendiri supaya anda terhindar dari masalah seperti itu. Meski terdengar sepele, cara cara ini sangat membantu. Berikut simak tipsnya.
Tips Menyimpan Pakaian di dalam Lemari
1. Tata Letak Lemari
Sebelum menyimpan pakaian anda di dalam lemari, maka tata letak lemari menjadi salah satu hal penting yang perlu diperhatikan terlebih dahulu. Karena tata letak ini dapat mempengaruhi bagaimana kerentanan furniture dimakan rayap. Supaya terhindar dari rayap, maka anda sebaiknya tidak meletakkan lemari menempel pada dinding.
Sebab posisi tersebut berpotensi lebih besar untuk lemari menjadi sarang rayap. Terlebih posisi menempel di dinding membuat bagian belakang lemari tidak memiliki sirkulasi udara yang baik. Alhasil membuatnya belakang lemari anda menjadi lembap sehingga jamur pun lebih mudah tumbuh di sana.
2. Pilih Material yang Anti Rayap
Apabila khawatir lemari pakaian mudah diserang rayap, maka sedari awal sebaiknya anda memilih lemari dengan material yang anti rayap. Sehingga nantinya anda tidak perlu lagi mencemaskan hal tersebut. Misalnya anda bisa memilih lemari kayu jati, karena furniture ini dikenal tahan lama dan termasuk aman untuk menyimpan pakaian dalam jangka panjang.
3. Pakai Kapur Barus
Untuk menghindari rayap, anda bisa mengandalkan kapur barus. Kapur barus sudah sejak lama terbukti ampuh dalam mencegah rayap masuk ke dalam lemari. Aromanya yang khas membuat rayap enggan bersarang di furniture anda. Selain kapur barus, anda juga dapat menggunakan kapur ajaib. Sifatnya yang panas dan beracun untuk rayap akan membuat lemari anda tetap aman.
4. Semprotkan Kapur Sirih
Tidak hanya kapur barus dan kapur ajaib saja yang bisa anda gunakan untuk mencegah rayap serta hama lainnya. Namun anda pun dapat menyemprotkan kapur sirih sebagai alternatif. Kapur sirih dikenal sebagai pembasmi rayap alami yang cukup ampuh. Jadi anda bisa menyemprotkannya ke lemari secara berkala agar pakaian di dalamnya tetap awet.
5. Rutin Menata Ulang Pakaian
Pakaian yang disimpan di dalam lemari sebaiknya ditata ulang secara berkala. Tujuannya adalah supaya anda bisa membersihkan bagian dalam lemari pada momen momen tersebut. Lemari pakaian yang bersih berarti baju baju anda yang disimpan di dalamnya juga bersih. Apalagi barang yang dimakan rayap umumnya adalah bayang lama yang terbengkalai dan tidak diperhatikan bertahun tahun.
Jadi, yuk mulai sekarang perhatikan bagaimana cara anda menyimpan pakaian. Ini juga dilakukan demi diri anda sendiri, supaya lemari dan pakaian tetap awet. Tidak lupa, pilih lemari berkualitas supaya mampu menyimpan pakaian anda dengan baik. Seperti lemari Cellini yang dibuat menggunakan material berkualitas premium serta desain yang eksklusif. Tertarik menghadirkannya di rumah ?
Informasi lengkap mengenai produk Cellini terbaik kunjungi : https://cellini.co.id