Memiliki bayi tentu adalah momen-momen yang paling menyenangkan, apalagi memperhatikan perkembangannya dari bulan ke bulan. Nah salah satu hal yang tidak kalah menyenangkan adalah ketika memilihkan baju bayi perempuan bagi Anda yang memiliki anak perempuan. Belum lagi baju bayi biasanya punya karakter yang menggemaskan dan dengan motif yang lucu-lucu.
Apalagi untuk anak bayi perempuan biasanya lebih susah lagi untuk memilihkan karena terdapat cukup banyak pilihan. Namun agar bisa mendapatkan baju bayi untuk anak perempuan yang berkualitas, Anda harus memperhatikan beberapa hal berikut ini.
1. Perhatikan Model
Untuk baju bayi perempuan hendaknya anda memilih yang memiliki model feminim tapi tetap praktis. Apalagi untuk bayi yang baru berumur 2 sampai 3 bulan, meskipun ada keinginan untuk membelikan model baju yang lucu tapi perhatikan pula faktor lainnya. Seperti misalnya baju dengan model yang cukup praktis sehingga memudahkan anda untuk melakukan penggantian popok. Atau misalnya ketika anda ingin membersihkan badan bayi, maka bisa memilih yang modelnya mudah dilepas pasang. Perhatikan juga apakah model pakaian sudah dilengkapi dengan resleting atau kancing yang semakin memudahkan.
2. Pilih Produk Yang Berkualitas
Nah faktor lainnya yang bisa anda pertimbangkan untuk memilih baju bayi adalah produk yang berkualitas. Untuk si buah hati tentu anda harus memilih kan baju dengan kualitas tinggi meski harganya sedikit mahal. Baju-baju berkualitas biasanya juga cukup awet dan tahan lama sehingga Anda tidak perlu sering-sering membeli pakaian untuk bayi. Jangan sampai membelikan baju bayi dengan warna yang mudah luntur karena tentunya punya pengaruh pada kesehatan dan biasanya tidak tahan lama karena warnanya cepat pudar.
3. Pilih Yang Perawatannya Mudah
Saat memilih baju bayi perempuan Anda juga harus perhatikan bagaimana kemudahan perawatannya. Perawatan baju bayi yang simple biasanya hanya membutuhkan pencucian secara rutin dan bahan yang digunakan tidak mudah rusak. Saat mencuci baju anda sebaiknya gunakan air hangat dan deterjen lembut yang mampu menjaga pakaian bayi tetap halus. Bila perlu pilih deterjen khusus untuk perlengkapan bayi yang bisa anda temukan dengan mudah di pasaran.
4. Perhatikan Bahan Pakaian
Anda juga perlu memperhatikan bahan pakaian dan keamanannya. Sebaiknya pilih baju bayi yang mampu menyerap keringat dengan baik sehingga kulit bayi lebih mudah bernafas. Untuk pemilihan baju juga hendaknya cari yang nyaman dan membuat bayi leluasa bergerak. Jangan memilih baju bayi dengan bahan polyester yang sama sekali tidak menyerap keringat dan mudah membuat bayi jadi kegerahan.
Meski Anda menyukai baju feminim dengan beberapa aksesoris, sebaiknya hindari pemilihan baju tersebut karena bisa saja menyakitkan di kulit bayi. Baju bayi yang anda pakaikan sebaiknya punya ukuran dengan tekstur lentur sehingga sangat mudah untuk mengikuti gerak bayi.
5. Hindari Baju Berwarna Gelap
Tips satu ini sangat berguna terutama bagi Anda yang memiliki bagi masih berumur 2 sampai 3 bulan. Jangan gunakan baju bayi perempuan dengan warna gelap apalagi di musim kemarau karena, nyamuk sangat menyukai warna-warna gelap. Sehingga saat baju berwarna gelap tersebut digunakan anak jadi mudah mengalami gigitan nyamuk. Pastikan pula kamar bayi anda tetap bersih dan sejuk.
Nah demikian beberapa tips dalam memilih baju bayi perempuan. Meski baju bayi perempuan di pasaran ada cukup banyak variasi dan modelnya, namun sebaiknya Anda memperhatikan beberapa tips diatas. Hal ini agar tetap bisa menemukan baju bayi yang nyaman digunakan, baik saat di dalam rumah maupun di luar rumah.